KARAKTERISTIK MODAL SOSIAL MASYARAKAT DAN TINDAKAN KOLEKTIF PADA SAAT PANDEMI DI DESA WISATA PUJON KIDUL

Aidha Auliah, Gunawan Prayitno, Dian Dinanti

Abstract


Salah satu upaya efektif penanganan kondisi pandemi adalah memperkuat modal sosial masyarakat dan mendorong suatu tindakan kolektif untuk dimanfaatkan dalam merespon situasi krisis. Desa Pujon Kidul  merupakan salah satu desa wisata yang terletak di Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang dengan potensinya berupa wisata pertanian. Namun, akibat pandemi menyebabkan adanya kebijakan pembatasan sosial dan penurunan perekonomian masyarakat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik modal sosial masyarakat dan tindakan kolektif pada saat pandemi di Desa Wisata Pujon Kidul dengan menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil analisis, karakteristik responden menunjukkan sebesar 96% responden merupakan usia produktif yang berarti masyarakat dapat menerima informasi dengan baik dan ideal dalam melakukan pekerjaan. Kemudian sebanyak 38% responden memenuhi standar pendidikan formal. Hal tersebut berpengaruh pada rendahnya tingkat pendapatan 80% responden yang masih dibawah standar UMK. Sebagian besar atau 45% responden bekerja sebagai petani dan 16% responden lainnya bekerja serta berpenghasilan dalam sektor wisata. Sehingga, sebagaian besar masyarakat tidak terlibat dalam sektor wisata di Desa Pujon Kidul.


Keywords


desa-wisata 1; modal-sosial 2; tindakan-kolektif 3; pandemi-Covid-19 4.

Full Text:

PDF

References


Badan Pusat Statistika. 2020. Kecamatan Pujon dalam Angka 2020. Kabupaten Malang.

Devi, S., Fatchiya, A., & Susanto, D. 2016. Kapasitas Kader dalam Penyuluhan Keluarga Berencana di Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan. Jurnal Penyuluhan, 12(2), 144.

Djausal, G. P., Larasati, A., & Muflihah, L. 2020. Strategi Pariwisata Ekologis Dalam Tantangan Masa Pandemik Covid-19. Jurnal Perspektif Bisnis, 3(1), 57–61.

Dr. Neneng Nenih, M. P., Ikeu Rasmilah, S. P. . M. P., & Paisal Akbar, S. P. 2019. Pengaruh Pertanian Nanas Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Di Desa Jalan Cagak Kecamatan Jalan Cagak Kabupaten Subang. GEOAREA Jurnal Geografi, 2(1), 35–41.

Field, J. 2003. Social Capital. London. Routledge.

Ira, W. S., & Muhamad, M. 2020. Partisipasi Masyarakat pada Penerapan Pembangunan Pariwisata Berkelanjutan (Studi Kasus Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Magelang). Jurnal Pariwisata Terapan, 3(2), 124.

Istijanto. 2009. Aplikasi Praktis Riset Pemasaran. Jakarta. Gramedia Pustaka Utama.

Kantor Kepala Desa Pujon Kidul. 2019. Profil Desa Pujon Kidul 2019. Kabupaten Malang.

Khotimah, K., Sarmini, S., & Imron, A. 2020. Family Based Social Capital In Handling Of Covid-19 Prevention In Blitar District. Jurnal Partisipatoris, 2(2), 84–95.

Kusumastuti, A. 2016. Modal Sosial dan Mekanisme Adaptasi Masyarakat Pedesaan dalam Pengelolaan dan Pembangunan Infrastruktur. MASYARAKAT Jurnal Sosiologi, 81–97.

Marliati, M., Sumardjo, S., Asngari, P. S., Tjitropranoto, P., & Saefuddin, A. (2008). Faktor-Faktor Penentu peningkatan kinerja penyuluh pertanian dalam memberdayakan petani (Kasus di Kabupaten Kampar Provinsi Riau. Jurnal Penyuluhan, 4(2).

Ostrom E, A. T. 2008. The Meaning of Social Capital and its Link to Collective Action. Indiana. Indiana University.

Sukmaratri, M. 2018. Kajian Pola Pergerakan Wisatawan Di Objek Wisata Alam Kabupaten Malang. Jurnal Pariwisata Pesona, 3(1), 33–45.

Sulistiawati, R. 2012. Pengaruh Upah Minimum Terhadap Penyerapan Tenaga Kerja dan Kesejahteraan Masyarakat di Provinsi di Indonesia. Jurnal Ekonomi Bisnis Dan Kewirausahaan, 3(1), 29–50.

Tjiptoherijanto, P. 2001. Proyeksi Penduduk, Angkatan Kerja, Tenaga Kerja, dan Peran Serikat Pekerja dalam Peningkatan Kesejahteraan Prijono. Majalah Perencanaan Pembangunan, 23, 1–10.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.